ROHUL, AMIRARIAU.COM – Setelah memperoleh SK pengaktifan dari Kemendagri, Suparman kini resmi memulai tugasnya sebagai Bupati Rokan Hulu. Hari pertamanya, Suparman memimpin apel pagi di halaman kantor Bupati Rohul, Senin (22/5/2017) dan dihadiri seluruh ASN Pemkab Rohul.
Apel pagi sekaligus peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-109 tahun turut dihadiri Ketua DPRD Rohul Kelmi Amri SH, Sekdakab Ir. Damri Harun, Kapolres AKBP Yusup Rahmanto SIK, MH, Forkompinda, anggota DPRD, seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), seluruh Camat dan Kepala Desa dari 16 kecamatan, pegawai di lingkungan Pemkab Rohul, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama.
Bupati Suparman menyampaikan rasa syukurnya, karena bisa kembali memimpin pembangunan di Rohul dan bisa berada di tengah masyarakat. Senyuman Suparman memberikan suasana berbeda saat apel pagi tersebut. Apalagi dia mengumumkan seorang tamu istimewanya yang tidak lain adalah mantan Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga M. Zein.
Suparman mengajak seluruh aparatur Pemkab Rohul untuk bersatu dalam memajukan membangun daerah agar lebih maju ke depan. Dia tidak ingin ada istilah lagi orang Ramlan Zas, orang Achmad, orang Suparman atau orang Sukiman di pemerintahannya. Semua pihak diajaknya bersatu dalam memajukan pembangunan daerah ke depan. Menurutnya, banyak dampakl buruknya jika tidak bersatu.
Melalui momen Hari Kebangkitan Nasional ke-109 tahun, Bupati Rohul Suparman juga mengajak seluruh aparatur bekerja keras, bekerja dengan ikhlas untuk memajukan pembangunan daerah agar lebih maju ke depannya.
Suparman akan mengajak berlayar aparatur di lingkungan Pemkab Rohul yang berprestasi, dan akan meninggalkan aparatur yang tidak mau belajar dari kesalahan. (hms)

