HUT Provinsi Riau, Pemprov Adakan Riau Berzikir

Pekanbaru, AmiraRiau.Com – Selasa (8/8) pukul 06.00 WIB, Pemerintah Provinsi Riau (Pemprov) mengadakan acara Riau Berzikir yang diadakan di halaman kantor gubernur Riau. Acara ini sendiri dilaksanakan dalam rangka Hari Jadi Provinsi Riau ke-60.

Kegiatan ini merupakan hasil koordinasi bersama dari Kanwil Kementrian Agama Provinsi Riau dengan Pemprov Riau.

Saat media meminta informasi melalui Karo Kesra Provinsi Riau, Masrul Kasmi menjelaskan bahwa acara Riau Berzikir ini dihadiri oleh 10.000 peserta yang dimana diantaranya dari PNS dan THL di lingkungan Pemprov Riau, siswa dari SMA, MA, dan MTS, serta Pegawai Kanwil Kemenag Provinsi Riau dan Pegawai Kanwil Kemenag Kota Pekanbaru.

“Acara Riau Berzikir ini akan dipandu oleh Ustad M. Abdul Syukur Yusuf yang berasal dari Majelis Az-Zikra Jakarta,” jelas Masrul.

Masrul juga menambahkan bahwa saat sebelum acara ini dimulai, para peserta diharapkan untuk melaksanakan shalat Dhuha masing – masing terlebih dahulu.

Acara dalam rangka Hut Provinsi Riau ini juga dibuka untuk umum, oleh karena itu ia juga mengundang masyarakat untuk turut menghadiri kegiatan ini. (AP)

gambar