Pekanbaru, AmiraRiau.Com – Kedatangan Direktur Utama Bank Riau Kepri di Pekanbaru di sambut baik oleh Walikota Pekanbaru DR H Firdaus ST MT. Pertemuan dalam rangka silahturahmi ini berlangsung di kediaman Walikota, Rabu (08/11/2017) pagi.
Hadir juga pada pertemuan tersebut, Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru, M Noer dan Kepala Badan BPKAD Pekanbaru, Alek Kurniawan.
Dalam perbicangan hangat ini, Walikota menjelaskan bahwa smart card Kota Pekanbaru sangat berguna sebagai uang elektronik.
“Smart card kota pekanbaru sangat berguna dapat di gunakan sebagai uang elektronik dan untuk fungsi Pelayanan” jelas Wako.
Walikota juga mengharapkan dan mengajak agar Bank Riau Kepri ikut terlibat dalam program ini.
“Saya mengajak Bank Riau Kepri untuk terlibat dalam program smart card dan mengsukseskan program pemerintah kota pekanbaru menuju Pekanbaru Smart City Madani” ajak Wako.