SIAK, AmiraRiau.com- Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Siak, yang merupakan Caleg DPRD Riau Nomor Urut 1 Dapil Siak – Pelalawan, H. Syahrul, S.IP.,M.Si, kembali silahturahmi dan turun langsung ke akar rumput di wilayah Kandis, Kabupaten Siak.
“Kita ingin menyampaikan dan terus menyampaikan pesan Pemilu damai yang tidak akan lama lagi berlangsung, tepatnya 14 Februari 2024,” kata H. Syahrul, Kamis (25/1/2024).

Kata H. Syahrul, dalam setiap kesempatan turun untuk silahturahmi dengan masyarakat juga dilakukan sosialisasi untuk berperan aktif dalam Pemilu.
Peran aktif yang diharapkan adalah agar masyarakat menggunakan hak suaranya dengan baik dan benar.

“Ini adalah penentuan masa depan daerah dan bangsa. Jadi pergunakanlah hak suara dengan baik dan benar, jangan golput atau tidak menggunakan hak suara. Yang rugi kita sendiri,” tutur H. Syahrul.
Pilihlah Caleg atau pemimpin yang sesuai dengan hati nurani. Jangan terpecah dan saling bersinggungan apalagi sampai terjadi gesekan satu sama lain.
“Kita lakukan dengan damai dan saling menghormati pilihan,” ujar H. Syahrul.

Saat melakukan sosialisasi, H. Syahrul tidak hanya bersilahturahmi ke kediaman tokoh masyarakat, tetapi juga di beberapa lokasi warung pinggir jalan. Berbincang asyik sambil menyeruput kopi.(cei)***

