Dukung dan Do’akan Wali Kota Agung Nugroho Memimpin dan Meneraju Pekanbaru Bertuah

”Halal Bihalal Idulfitri 1446 H Masjid Al Firdaus di Hadiri Wali Kota Pekanbaru”

Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menghadiri halal bihalal di Masjid Al Firdaus, Sabtu (19/4/2025).

PEKANBARU, AmiraRiau.com- Penyelenggaraan acara Halal bihalal Masjid Al Firdaus Kelurahan Tengkerang Labuai, Sabtu (19/4/2025) turut dihadiri oleh Wali Kota Pekanbaru, H. Agung Nugroho, SE., MM dan beberapa jajaran Kepala OPD Pemerintah Kota Pekanbaru. Adapun uraian hikmah Halal Bihalal ini di isi tausiyah oleh Ustadz H. Masriadi Hasan, Lc. M.Sha. yang juga Ketua BAZNAS Provinsi Riau.

Dalam sambutan sekapur sirih, Muhammad Herwan, Ketua Badan Kemakmuraan Masjid Al Firdaus, menyampaikan apresiasi dan salut atas kesungguhan dan kinerja Walikota Pekanbaru; “Kita patut mengapresiasi dan salut pada Pak Wali Kota, H. Agung Nugroho, SE., MM, pada hari yang sama setelah dilantik oleh Presiden RI, beliau langsung bergerak dan melakukan aksi nyata untuk pelayanan dan penanganan permasalahan di Kota Pekanbaru, khusus terhadap tiga persoalan utama Kota Pekanbaru, sampah, banjir dan Infrastruktur jalan yang rusak parah”.

Ketua Badan Kemakmuraan Masjid Al Firdaus, Muhammad Herwan, Ketua Badan Kemakmuraan Masjid Al Firdaus.

Baca Juga  >

Tersebab itu, Herwan yang juga Wakil Sekjen Forum Komunikasi Pemuka Masyarakat Riau (FKPMR) ini, mengajak semua warga Kota Pekanbaru mendukung penuh kebijakan dan program Pak Walikota, sekaligus mendo’akan beliau agar diberikan Allah SWT kekuatan, bimbingan dan lindungan serta kesehatan dalam menjalankan Amanah memimpin dan meneraju Kota Bertuah Pekanbaru. Semoga Pak Agung tetap komit dan konsisten memberikan pelayanan terbaik dan membuat program pembangunan yang memberikan solusi konkrit bagi warga Kota Pekanbaru, yang diisi dengan ruh Kearifan Lokal dan Nilai-nilai Kebudayaan Melayu Riau, sehingga Pekanbaru menjadi Kota yang Baldatun Thoyyibatun wa Rabbun Ghofur.

Terkait dengan penyelenggaraan Halal bihalal Masjid Al Firdaus, Herwan menjelaskan bahwa momentum Halal bihalal merupakan sarana untuk kita kembali menjalin dan mempererat ikatan tali silaturrahim antar sesama, sehingga terjalin persaudaraan yang harmonis, meningkatkan kepedulian sosial, memperkokoh ukhuwwah Islamiyah (persaudaraan sesama umat Islam), ukhuwah wathaniyyah (persaudaraan sesama warga negara) dan ukhuwah basyariyyah (persaudaraan antar sesama manusia). Bersama dan bersatu, menghilangkan perbedaan dan silang pendapat yang telah memecah hubungan antar jamaah, jiran tetangga dan bermasyarakat.

Baca Juga  >

Lebih lanjut Herwan mengatakan, “Satu esensi utama, substansi inti pembelajaran dan hikmah Ramadhan dan Idul Fitri yang patut kita wujudkan dalam kehidupan adalah untuk kita selalu meningkatkan Keshalihan Individu dan Keshalihan Sosial, menata keseimbangan Hablum Minallah wa Hablum Minannas”.

Ramadan dan Idulfitri memberikan pembelajaran kepada kita untuk tidak hanya semata meningkatkan hubungan vertikal kepada Allah, tetapi secara seimbang juga harus meningkatkan hubungan kita secara horizontal sebagai sesama makhluk sosial, dengan demikian semoga kita akan mendapatkan keberkahan Ramadhan dan Idulfitri. Hikmah tersebut lah, yang diangkat dan menjadi tema Halal bihalal Madjid Al Firdaus di tahun 1446 H ini, “Meraih Berkah Ramadhan dan Idulfitri dengan Meningkatkan Keshalihan Individu dan Keshalihan Sosial,” pungkas Herwan.

Sementara itu, dalam sambutannya, Wali Kota Pekanbaru, H. Agung Nugroho menyampaikan dan menjelaskan kebijakan dan program-program Pembangunan Kota Pekanbaru di awal kepemimpinan maupun rencana untuk lima tahun ke depan sebagai Walikota, antara lain terkait dengan tarif dan tata kelola parkir, penanganan sampah, maupun perbaikan infrastruktur yang rusak, serta terkait pungutan pendidikan yang meresahkan dan membebani rakyat.

Baca Juga  >

Acara Halal bihalal diakhiri dengan pemberian santunan anak yatim dan bersalam-salaman.***

gambar