PEKANBARU, AmiraRiau.com– Pecinta kopi di Pekanbaru kini memiliki pilihan baru untuk menikmati kopi dengan cita rasa yang lebih kuat. Hotel Dafam Pekanbaru menghadirkan promo terbaru Kopi Saling Mengerti (SANGER) di Piccadilly Lounge, memberikan pengalaman ngopi yang unik .
Kopi SANGER dibuat dari kopi robusta pilihan, mempertahankan konsep Vietnam Drip seperti pada Kopi Kesabaran yang lebih dulu dikenal. Namun, yang membedakan, Kopi Saling Mengerti ini hadir dengan karakter rasa yang lebih strong dan berani, memberikan sensasi kopi yang lebih kaya dan pekat. Perpaduan kopi dan susu yang pas menciptakan harmoni rasa yang khas dan memanjakan lidah para penikmatnya.
“Melalui promo ini, kami ingin menghadirkan pengalaman ngopi yang lebih dalam dan bermakna bagi para tamu. Kopi Saling Mengerti bukan hanya sekadar minuman, tetapi juga simbol kebersamaan dan apresiasi terhadap seni meracik kopi,” ujar Rizky Cahyadi Ananda selaku FB Sales Hotel Dafam Pekanbaru.
Dengan harga yang terjangkau, hanya Rp 25.000,-, Kopi Saling Mengerti bisa menjadi pilihan sempurna untuk menemani waktu santai atau berbincang dengan kolega dan sahabat di Piccadilly Lounge, Hotel Dafam Pekanbaru. Suasana lounge yang nyaman semakin menambah kenikmatan dalam menikmati kopi ini.
Jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi Kopi Saling Mengerti, tersedia mulai bulan ini hanya di Piccadilly Lounge, Hotel Dafam Pekanbaru. Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi, hubungi Rizky 0813 2830 3128 atau nomor telepon (0761) 851177 .***
Penulis: MH Haikal, Editor: Isman

