
PEKANBARU, AmiraRiau.com- PLN Nusantara Power (PLN NP) terus mengembangkan berbagai inovasi sosial untuk mendukung pengembangan masyarakat di sekitar unit pembangkitnya. Inovasi sosial yang diwujudkan melalui program CSR ini telah memberikan kontribusi positif bagi program pembangunan berkelanjutan di pedesaan. Hal ini mendapatkan penegasan dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi dalam ajang CSR dan PDB Awards 2024, Selasa (7/5/2024).
PLN Nusantara Power UP Tenayan mendapatkan penghargaan Silver melalui program Budidaya Cacing Kelompok Muda Jaya Organik. Penyerahan Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia Bapak Dr. Drs. H. Abdul Halim Iskandar, M. Pd. dan diterima oleh Khoirul Huda selaku PLH Manager Unit UP Tenayan.
Program CSR budidaya cacing binaan UP Tenayan merupakan program pemberdayaan pemuda dengan menciptakan peluang kerja baru. Program kerja sama dengan Kelompok Muda Jaya Organik ini membidik potensi kebutuhan cacing bagi pakan ternak, umpan pancing dan pupuk organik.
Selain Budidaya Cacing Kelompok Muda Jaya Organik, tiga program CSR PLN NP lainnya juga mendapatkan penghargaan dari Kementerian Desa PDT pada kesempatan yang sama. Ketiga program tersebut CSR Wisata Literasi Lentera Kisik di Unit Pembangkitan (UP) Rembang , program SIMAGMUR (Sinergi Maggot dan Jamur) UP Cirata dan program MANDRA (Madu Kaliandra) UP Cirata. CSR Wisata Literasi Lentera Kisik mendapat penghargaan Gold, SIMAGMUR mendapat Bronze, dan MANDRA mendapat penghargaan lainnya.
CSR dan PDB Award yang diterima oleh PLN NP menjadi salah satu pengakuan atas komitmen PLN NP dalam mendukung upaya percepatan pembangunan desa dan pencapaian SDGs Desa. Penghargaan ini diselenggarakan oleh Kementerian Desa PDT Indonesia Social Sustainability Forum (ISSF) untuk mengapresiasi peran serta korporasi dalam pembangunan berkelanjutan untuk kesejahteraan desa.***

