
PEKANBARU, AmiraRiau.com- Yayasan Pendidikan dan Keterampilan (YPK) Al Huda Pekanbaru, baru saja mengadakan silahturahmi dalam rangka syukuran Hari Jadi ke-38 tahun 2024.
YPK Al Huda didirikan oleh Dr. H. Fachri Bais Salam (alm) bersama istri tercinta Hj. Ratmiwati pada 5 Maret 2024, yang kini terus berkembang dan menjadi salah satu yayasan pendidikan yang diperhitungkan di Riau.

Dalam usianya yang ke-38 tahun, YPK Al Huda yang terus memperjuangkan agar anak-anak tidak mampu bisa mendapatkan pendidikan, sebagaimana semangat dari pendiri Dr. H. Fachri Bais Salam bersama Hj. Ratmiwati.
Baca Juga:
Bunda Hj. Ratmiwati Berharap Anak-anak Riau Berpendidikan Mininal S1
STIE Riau akan Bina Pelaku UMKM Sekitar Kampus
STIE Riau akan Reuni AKBAR: Mengulas Kenangan dari Hati ke Hati
Bukan hanya anak-anak tidak mampu, YPK Al Huda diketahui juga terus memberikan fasilitas serta pendidikan bagi anak-anak suku pedalaman yang ada di Riau.

“Semua anak-anak dari suku pedalaman di Riau terus kita tampung dan diberikan pendidikan, terutama agama secara gratis. Ini merupakan cita-cita dan semangat yang terus kita lanjutkan dan diperlihara hingga sekarang,” kata Hj. Ratmiwati, dalam beberapa kali kesempatan bersama AmiraRiau.com.
“Alhamdulillah, tahun ini tepat tanggal 5 Maret 2024 YPK Al Huda Pekanbaru sudah berdiri selama 38 tahun,” ujar Hj. Ratmiwati.

“Terimakasih kepada bapak dan ibu Yayasan yang sudah berjuang sampai hari ini tetap memikirkan bagaimana anak-anak yang tidak mampu untuk tetap bisa bersekolah. Selamat hari milad YPK ALHUDA ke-38,” tutur Hj. Ratmiwati.(cei)***

