
Serah terima jabatan dengan Plh Bupati Damri Harun.

Foto bersama usai serah terima jabatan dengan Plh. Bupati Damri Harun.

Bupati Suparman memimpin upacara peringatan Hari Otonomi Daerah.

Menerima kunjungan anggota DPRD Riau.

Bersama Wabup Sukiman, Bupati Suparman meninjau RSUD Pasirpengaraian.

Bupati Suparman menandatangani pengesahan APBD Rohul 2016.

Bupati Suparman menghadiri pelantikan Ketua TP-PKK Kabupaten Rohul.
Antara lain, pada Senin (25/4/2016) di Pasirpengaraian, ibukota Kabupaten Rohul, dilakukan serah terima jabatan, yaitu dari Plh (Pelaksana Harian) Bupati Rohul Ir. Damri Harun kepada Bupati dan Wakil Bupati Rohul yang baru, Suparman dan Sukiman. Sementara Kamis (28/4/2016) siang, Plt TP PKK Riau Sisilita Arsyadjuliandi Rachman melantik Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Rohul berbarengan dengan Kabupaten Pelalawan.
Bupati Suparman dan Wakil Bupati Sukiman juga menghadiri sidang paripurna DPRD Rohul dengan agenda pengesahan APBD Rohul 2016. Kegiatan lainnya adalah menerima kunjungan dari DPRD Provinsi Riau, meninjau RSUD Pasirpengaraian, sekaligus dalam kesempatan yang sama menyerahkan bantuan Baznas kepada yang berhak menerimanya.***

