Berkomitmen Bebas Bencana, Koto Gasib Apel Siaga Pencegahan Karhutla

Apel Siaga Pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Tahun 2025 di Koto Gasib.

SIAK, AmiraRiau.com – Pemerintah Kecamatan Koto Gasib melaksanakan Apel Siaga Pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Tahun 2025 yang dilaksanakan pada Selasa (22/4/2025).

Kegiatan ini dipusatkan di halaman Kantor Camat Koto Gasib dan dipimpin langsung oleh Camat Koto Gasib, Wendy, S.Sos., M.IP, didampingi Kapolsek Koto Gasib, Iptu Budiman Dalimunte.

Apel siaga ini diikuti oleh seluruh Penghulu se-Kecamatan Koto Gasib, perwakilan perusahaan yang beroperasi di wilayah Kecamatan Koto Gasib, serta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kecamatan Koto Gasib.

Baca Juga  >

Dalam amanatnya, Camat Wendy menekankan pentingnya sinergi dan kesiapsiagaan semua pihak dalam mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan, terutama menghadapi musim kemarau yang rawan terhadap potensi kebakaran. Beliau juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam upaya pencegahan Karhutla demi menjaga kelestarian lingkungan dan keselamatan bersama.

Kapolsek Koto Gasib Iptu Budiman Dalimunte, dalam arahannya menyampaikan agar kegiatan ini dapat memastikan kesiapan personil dan peralatan. Karena menghadapi Karhutla ini tidak bisa jika dihadapi oleh pemerintah saja tanpa di dukung oleh semua pihak khususnya perusahaan yang beroperasi di wilayah Kecamatan Koto Gasib.

Baca Juga  >

Usai pelaksanaan apel, kegiatan dilanjutkan dengan pengecekan langsung terhadap peralatan pemadam kebakaran yang dimiliki oleh masing-masing perusahaan di wilayah Kecamatan Koto Gasib. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan sarana dan prasarana dalam mendukung penanggulangan Karhutla secara cepat dan efektif.

Pemerintah Kecamatan Koto Gasib berkomitmen untuk terus memperkuat koordinasi lintas sektor guna menciptakan wilayah yang bebas dari bencana kebakaran hutan dan lahan.***

Baca Juga  >

gambar