Kamis Lusa, Pimpinan DPRD Riau Dilantik dan Diambil Sumpahnya Oleh Ketua Pengadilan Tinggi Riau

Pelantikan DPRD Riau

PEKANBARU, AmiraRiau.com – Setelah sebulan lebih DPRD Riau dipimpin pimpinan sementara, akhirnya DPRD Riau akan memiliki pimpinan definitif pada Kamis (24/10/2024) lusa.

Menurut Plt Sekwan DPRD Riau Khuzairi, untuk SK empat pimpinan DPRD Riau memang belum diterima oleh Setwan DPRD Riau dari Biro Tapem Setdaprov Riau, hanya Baru informasi yang disampaikan ke Sekwan.

“Baru informasi yang disampaikan ke Sekwan, kalau SK masih di Biro Tapem,” ujar Plt Sekwan.

Khuzairi menambahkan, dengan adanya surat tersebut pihaknya telah menjadwalkan pelantikan pimpinan DPRD Riau pada Kamis Lusa 24 Oktober 2024 pukul 09.00 WIB di Ruang Sidang Paripurna DPRD Riau.

“Pengambilan sumpah dan janji pimpinan DPRD Riau definitif akan digelar Kamis lusa pukul 09.00 Wib pagi,” ujar Khuzairi, Selasa (22/10/2024).

Para pimpinan DPRD Riau defenitif yang dilantik dan diambil sumpahnya oleh ketua Pengadilan Tinggi Riau yaitu Ketua DPRD Riau Kaderismanto dari partai PDIP, Wakil ketua DPRD Riau Parisman Ikhwan dari partai Golkar, Wakil Ketua DPRD Riau Ahmad Tarmizi dari partai PKS dan Wakil Ketua DPRD Riau Budiman Lubis dari partai Gerindra.***

Penulis: Ady, Editor: Alseptri Ady

gambar