Kawanbaik.ku Berbagi Bingkisan Cinta Ramadhan di Jalan Kandis Unjung, Pekanbaru

Pekanbaru (AmiraRiau.com) – Penyebaran pandemi Covid-19 atau lebih dikenal dengan Virus Corona belum juga usai. Banyak yang terkena imbas baik secara langsung maupun tidak langsung. Nasib para pekerja informal semakin membuat miris siapapun yang melihatnya.

Melihat kondisi ini, Kawanbaik.ku yang dikomandoi Shanti Meilani terua melakukan upaya untuk meringankan beban sesama di saat ramadhan yang diwarnai Virus Corona ini.

Komunitas yang terbentuk sejak Desember 2019 ini, telah memberikan bantuan sembako kepada 32 keluarga kirang mampu yang terdampak Covid-19 di beberapa titik sekitar Kota Pekanbaru.

Tim Kawanbaik.ku turun langsung ke warga yang membutuhkan untuk membagikan bingkisan cinta.

Minggu (10/05/2020) Kawanbaik.ku memberikan 10 paket sembako kepada warga terdampak di Jalan Kandis Ujung, Kelurahan Tangkerang Utara, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru. Tempat ini dipilih sebagai titik pembagian paket sembako karena kehidupan di wilayah ini terdapat banyaj warga yang kesulitan memenuhi kebutuhan sehari-hari, bahkan ada satu keluarga yang mampu makan sekali sehari dengan lauk yang sangat sederhana.

“Kami ingin berbagi kebahagiaan dari para donatur dengan bingkisan cinta kepada warga yang membutuhkan di bulan ramadhan ini, semoga dapat sedikit meringankan beban saudara-saudara kita,” jelas Shanti selaku founder sekaligus koordinator Kawanbaik.ku.

Sembako atau bingkisan cinta tersebut langsung disalurkan kepada 10 Kepala Keluarga yang membutuhkan di Jalan Kandis Ujung Kelurahan Tangkerang Utara, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru oleh tim Kawanbaik.ku pada Minggu pagi (10/05/2020).

Di tempat terpisah, Yudhi Pranata selaku penerima manfaat mengucapkan, “Alhamdulillah telah kita terima bantuan sembako dari Kawanbaik.ku semoa membawa berkah bagi kita semua”.

gambar