Siak Terima Penghargaan KPPN Pekanbaru Sebagai Kabupaten Tercepat Salurkan Dana Desa 100% Tahun 2025

Siak Terima Penghargaan KPPN Pekanbaru Sebagai Kabupaten Tercepat Salurkan Dana Desa 100% Tahun 2025
Pemerintah Kabupaten Siak kembali mengukir prestasi dengan menerima piagam penghargaan dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Pekanbaru

SIAK, AmiraRiau.com- Pemerintah Kabupaten Siak kembali mengukir prestasi dengan menerima piagam penghargaan dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Pekanbaru kategori Kabupaten tercepat dalam pencairan Dana Desa 100% se-Provinsi Riau untuk tahun 2025.

Piagam penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala KPPN Pekanbaru, Tri Widiyono, kepada Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Siak, Raja Indor, di ruang kerjanya, Komplek Kantor Bupati Tanjung, Selasa (14/10/2025).

Kepala BKD Siak, Raja Indor, mengapresiasi penghargaan ini. Ia menyebut keberhasilan ini merupakan hasil kerja keras dan koordinasi yang baik antara BKD, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK), serta bersama para penghulu se-Kabupaten Siak.

“Alhamdulillah, hari ini kita menerima penghargaan dari KPPN Pekanbaru, karena kita tercepat dalam pencairan Dana Desa 100% 2025. Tentu ini berkat koordinasi yang baik kita bersama DPMK dan penghulu yang selalu cepat dalam menyiapkan laporan,” kata Raja Indor.

Raja Indor berharap penghargaan ini dapat memicu peningkatan kinerja seluruh instansi, terutama dalam penyiapan administrasi. Ia juga mengingatkan agar Dana Desa, yang bersumber dari APBN, dapat menjadi stimulus untuk mengembangkan desa, utamanya dalam agenda pengentasan kemiskinan.

“Dana desa ini harus digunakan untuk pembinaan masyarakat, pemberdayaan, pelaksanaan pembangunan, dan juga pembiayaan penyelenggaraan pemerintah desa,” jelasnya.

Kepala KPPN Pekanbaru, Tri Widiyono, secara terpisah mengapresiasi Pemda Siak yang telah bekerjasama dengan baik, khususnya dalam penyaluran Transfer ke Daerah (TKD), DAK Fisik, dan Dana Desa.

“Saya apresiasi sekali, khususnya Dana Desa ini sudah 100 persen tersalurkan semua. Sementara DAK fisik, sudah bisa salur tahap satu, tidak ada gagal salur, jadi kami apresiasi lah,” ujar Tri Widiyono.

Ia menambahkan, dari sisi ketepatan waktu dan penyampaian berkas, Siak termasuk yang paling baik, mengingat terdapat daerah lain seperti Provinsi dan Pekanbaru yang mengalami gagal salur DAK fisik. Tri Widiyono berharap Pemkab Siak segera melaksanakan capaian output dari dana yang telah tersalurkan tersebut.***

#Berita Siak

Index

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index