Taman Karya Tuntas, PUPR Pekanbaru Bersiap Aspal Ulang Jalan Umban Sari

Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru Edward Riansyah

PEKANBARU, AmiraRiau.com – Jalan Taman Karya di Kecamatan Tuah Madani, kini sudah selesai diperbaiki Dinas PUPR Kota Pekanbaru dengan sistem overlay atau pelapisan aspal ulang.

“Untuk Taman Karya, aspalnya sudah selesai,” ungkap Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru Edward Riansyah, Rabu (15/5/2024).

Saat ini, kata Edu, sapaan akrabnya, secara keseluruhan realisasi proyek perbaikan Jalan Taman Karya dengan anggaran sebesar Rp4,3 miliar itu sudah mencapai 90 persen.

“Sekarang tinggal pembangunan bahu jalan saja lagi. Bahu jalannya dibeton supaya badan jalannya lebih kuat,” ucapnya.

Berdasarkan kontrak kerjasama, terang Edu, kontraktor pelaksana memiliki waktu selama 4 bulan untuk menuntaskan proyek perbaikan Jalan Taman Karya.

“Waktu pengerjaanya masih ada 2 bulan lagi dan sekarang sudah finishing. Insyaallah pekerjaan selesai sesuai kontrak,” ujarnya.

Dengan tuntasnya overlay Jalan Taman Karya, lanjut Edu, dalam waktu dekat pihaknya segera memperbaiki Jalan Umban Sari, Rumbai.

“Minggu ini kita targetkan sudah selesai lelang, sehingga pekerjaan bisa segera dilakukan. Umban Sari juga overlay, anggarannya sekitar Rp1,5 miliar,” tutupnya.***

Penulis: Afnan, Editor: Abdul

gambar