Medan (AmiraRiau.com) – Bertempat di kantor DPW PKS Sumatera Utara, pada Sabtu (29/5/2021), Hendry Munief, MBA selaku Ketua DPP PKS Bidang Pembinaan Wilayah (BPW) Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) menyampaikan arahan kepada Pengurus DPW secara tatap muka dan pengurus DPD se-Sumatera Utara secara online.
Pada awal arahannya, Munief menyampaikan bahwa kita harus menjadi yang terbaik sebagaimana Sulthan Muhammad Al Fatih yang akhirnya menjadi komandan terbaik karena berhasil menaklukkan benteng Konstantinopel pada usia beliau 22 tahun.
“Beliau melakukan penyerangan dengan cara yang belum pernah di lakukan, atau bahkan belum pernah di fikirkan oleh generasi sebelumnya sebagaimana kita lihat pada video yang ada ini,” kata Munief dengan semangat.
Munief yang pernah menjabat sebagai Ketua DPW PKS Riau ini melanjutkan, bahwa kemenangan politik yang dicita-citakan bukanlah untuk apapun kecuali kita akan melakukan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat Indonesia. Munief juga mengingatkan agar semua pengurus dan kader terus menerus bersama kader untuk melakukan pemenuhan struktur PKS.
“Sebagaimana visi kepemimpinan PKS 2019-2024, PKS menjadi partai Islam rahmatan lil ‘alamin yang kokoh dan terdepan dalam melayani rakyat dan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” tegas Munief. ***

