Inilah Hp Xiaomi 1 Jutaan Terbaik, Cocok Buat yang Punya Budget Irit

Rekomendasi Xiaomi 1 jutaan terbaik cocok untuk Anda yang memiliki budget pas-pasan. Smartphone menjadi salah satu segmen yang paling diminati masyarakat saat ini. Banyak merek dan brand tertentu yang menawarkan harga mulai dari 1 jutaan hingga puluhan juta.

Dari deretan merek yang ada, ternyata Xiaomi masih menjadi pilihan dengan harga termurah. Artikel kali ini coba mengulas mengenai rekomendasi ponsel Xiaomi 1 jutaan terbaik yang menarik Anda ketahui.

Beberapa Rekomendasi serta Spesifikasi HP Xiaomi Satu Jutaan Terbaik

Pilihan smartphone asal Tiongkok ini dianggap juara tanpa mengesampingkan kualitas. Sejak berdiri tahun 2010 lalu, Xiaomi berhasil mencuri perhatian masyarakat. Berikut ini merupakan beberapa rekomendasi yang bisa Anda coba:

1. Redmi 9
HP Redmi 9 adalah salah satu ponsel canggih dengan kapasitas mencapai baterai 5020 mAh. Dibekali dengan layar hingga 6,53 inch. Seri ini juga lengkap dengan kamera belakang 13 + 8 + 5 + 2 MB.

Hal lain yang menarik ialah Redmi 9 menggunakan teknologi Android 10 dengan chipset MediaTek Helio G80. Sehingga cukup tangguh untuk mendukung mobilitas. Tampilannya juga menarik dengan desain yang stylish dan ramping.

Ponsel ini masuk dalam kelas HP menengah dengan harga terjangkau. Tersedia dalam berbagai pilihan warna seperti Sunset Purple, Ocean Green, dan Carbo Gray.

Harga Redmi 9 dengan spesifikasi 3/32 GB dibanderol sekitar Rp1.599.000Sedangkan untuk kapasitas 4/64 GB dibanderol sekitar Rp1.699.000

2. Xiaomi Redmi 9A
Menyoal mengenai ponsel Xiaomi 1 jutaan terbaik, Anda juga bisa memilih rekomendasi lain seperti halnya seri 9A. Seri ini memiliki lebar layar hingga 6,53 inch serta didukung dengan Android 10.

Ada beberapa fitur canggih yang juga melekat pada ponsel keluaran Xiaomi satu ini. Seperti halnya fitur AI Face Unlock yakni sebuah fitur yang dapat mengunci serta membuka berbagai macam aplikasi tanpa harus melakukan kontak fisik.
Sehingga secara fungsional fitur ini sangat canggih dengan mengedepankan autentikasi yang cerdas dan aman. Untuk harganya sekitar Rp1.299.000 sedangkan untuk kapasitas RAM 3/32 GB dibanderol sekitar Rp1.399.000.

3. Xiaomi Redmi 9C
Keterbatasan budget ternyata tidak menyurutkan beberapa orang untuk mendapatkan fitur canggih. Seperti produsen Smartphone Xiaomi dengan produk teknologi canggih serta harga terjangkau. Salah satunya yang bisa menjadi pilihan Anda adalah Xiaomi Redmi 9C.

Pada dasarnya, seri ini memang bukan barang baru. Sejak tahun 2020 lalu, ponsel ini sudah resmi diumumkan di Indonesia. Xiaomi Redmi 9C dibanderol sekitar Rp 1.499.000 untuk kapasitas 3/32 GB.

Sedangkan untuk kapasitas 4/64 GB dibanderol sekitar Rp1.699.000 dengan harga yang relatif terjangkau, Anda dapat mengandalkan fitur Redmi 9C serta menggunakan panel IPS LCD biasa dengan resolusi 720 x 1600 piksel. Spesifikasi lainnya yakni Redmi 9C memiliki kapasitas baterai hingga 5000 mAh.

Mengenai desain, Anda juga tidak perlu khawatir. Tampilannya terlihat dinamis dan stylish dengan bobot sekitar 198 gram. Kelebihan redmi 9c berikutnya yakni terdapat fitur canggih lain seperti sensor sidik jari yang berada di bagian belakang ponsel.

4. Xiaomi Redmi 9T
Bicara mengenai HP Xiaomi harga satu jutaan terbaik, pilihan lain yang bisa Anda coba adalah Redmi 9T. Menduduki sebagai HP canggih terjangkau, Redmi tidak main-main dengan kualitasnya.

Perusahaan besar ini tetap menjunjung tinggi kualitas untuk kenyamanan pengguna. Seperti halnya ketika berbicara mengenai seri satu ini. Di pasaran HP Redmi 9T dibanderol sekitar Rp1.899.000 dengan kapasitas 4/64 GB yang mampu menampung berbagai mobilitas pekerjaan.

Jika dilihat dari segi harga memang cukup terjangkau, namun jangan salah Redmi 9T didukung dengan teknologi chipset Snapdragon 662 yang membuat kinerja ponsel ini patut diperhitungkan. Selain itu juga dilengkapi juga dengan baterai hingga kapasitas 6000 mAh.

5. Xiaomi Redmi 10C
Rekomendasi berikutnya untuk seri Xiaomi harga 1 jutaan terbaik yakni seri 10C. Xiaomi 10C memiliki layar lebih besar yakni sekitar 6,71 inci. Ponsel ini juga dibekali dengan resolusi kamera belakang 50MP.

Tidak hanya itu, kecanggihannya juga terlihat dengan prosesor Octa Core Snapdragon 680 untuk mendukung kinerja lebih cepat.

Bicara mengenai Xiaomi Redmi 10C memiliki kapasitas baterai hingga 5000 mAh seta terdapat fitur fast charging.

Sedangkan untuk sistem keamanan tersedia fitur sensor sidik jari dan pengenalan wajah canggih.

Tentukan Pilihan Terbaik Perangkat Elektronik di Blibli

Blibli menawarkan berbagai produk elektronik dengan harta bervariatif dan kompetitif. Seperti ketika Anda berniat membeli ponsel baru Xiaomi 1 jutaan terbaik seperti Xiaomi Redmi 9C bisa melihat rekomendasi melalui platform satu ini. Semua deretan seri ponsel di atas dapat Anda lihat secara lengkap di Blibli.

Anda juga akan berkesempatan mendapat berbagai diskon menarik. Cukup menggunakan smartphone segala kebutuhan Anda akan langsung diantar ke rumah. Segera kunjungi Blibli dan tentukan pilihan terbaik.

Informasi mengenai Xiaomi 1 jutaan terbaik di atas hanya sebagai referensi yang memudahkan pembaca untuk menemukan ponsel dengan kualifikasi serta spesifikasi yang sesuai.

Rentang harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau melihat keunggulan fitur di dalamnya. Tidak heran jika brand satu ini masih memiliki banyak peminat terutama di Indonesia. Jangan lupa untuk membeli seluruh kebutuhan ponsel Anda hanya di Blibli.com.

 

gambar