Pacu Sampan di Pulau Semut Diikuti Puluhan Tim

PEKANBARU – Sebanyak 32 tim berlaga pada Festival Pacu Sampan Tradisional Tahun 2023 yang digelar di destinasi wisata Pulau Semut di Kelurahan Limbungan, Kecamatan Rumbai Timur.

Kegiatan yang ditaja Himpunan Mahasiswa Rumbai Bersatu (Himarusa) itu, dibuka secara resmi oleh Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun, Jumat (4/8/2023) pagi.

Di kesempatan itu, ia menyampaikan apresiasi kepada Himarusa yang mampu menaja iven pacu sampan tradisional dengan memadukan pariwisata dengan olahraga.

Baca Juga: Pj WaliKota Pekanbaru Buka Festival Pacu Sampan Pulau Semut

“Ini kolaborasi tentunya dari sektor olahraga dan pariwisata. Kita berharap iven ini bisa jadi awal dan bukan terakhir. Ini bisa kita teruskan dan lanjutkan nanti,” harap dia.

Melalui kegiatan tersebut, Muflihun juga berharap destinasi wisata Pulau Semut bisa lebih dikenal ke depannya sehingga banyak dikunjungi wisatawan. Untuk itu, pemerintah kota berencana menggelar iven yang lebih besar dengan melibatkan kabupaten tetangga.

“Kta bisa undang kabupaten tetangga seperti Pelalawan dan Kampar. Kita adakan di sini ivennya. Tapi tentu harus kita persiapkan, kita rapikan lagi baru kita undang, sehingga bisa dikenal lagi,” tutupnya.

Sementara itu, Ketua Himarusa.Septiandi Putra menyampaikan jika Pacu Sampan Tradisional yang diikuti 32 tim dari lima kabupaten/kota itu bertujuan memperkenalkan destinasi wisata Pulau Semut.

“Kita berharap kegiatan yang perdana di Kota Pekanbaru ini bisa digelar secara rutin setiap tahun,” ujarnya. (abd)

gambar