Pengelola Diminta Percepat Selesaikan Pasar Bawah, Wako Agung: Pasar ini Ikon Pekanbaru

Wali Kota (Wako) Pekanbaru Agung Nugroho

PEKANBARU, AmiraRiau.com – Wali Kota (Wako) Pekanbaru Agung Nugroho, mendorong percepatan revitalisasi Pasar Bawah. Pengelola diharapkan bisa menyelesaikan proses pembangunan sesuai dengan target.

Hal ini disampaikan Agung Nugroho, saat memimpin rapat evaluasi penanganan Pasar Bawah bersama PT. Ali Akbar Sejahtera (AAS) selaku pengelola, di Ruang Rapat Komplek Perkantoran Tenayan Raya, Rabu (9/4/2025).

Baca Juga  >

Hadir dalam rapat tersebut Pj Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Zulhelmi Arifin, Asisten II Setdako Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhut, Plh Kepala Disperindag Hendra, dan sejumlah Kepala OPD serta BWSS III Sumatra.

“Kami mendorong pengelola untuk mempercepat pembangunan revitalisasi Pasar Bawah, dan sesuai dengan perjanjian kerjasama,” kata Agung Nugroho.

Sesuai dengan perjanjian kerjasama dengan Pemerintah Kota Pekanbaru, PT. AAS akan menyelesaikan pembangunan revitalisasi Pasar Bawah pada 31 Oktober 2025.

Baca Juga  >

Nantinya, mulai November 2025 para pedagang sudah bisa kembali menempati kios mereka di bangunan baru Pasar Bawah.

“Pengelola menyatakan kesanggupannya. Bagaimanapun Pasar Bawah ini menjadi salah satu ikon di Pekanbaru,” terangnya.

Wako Pekanbaru juga meminta dari Dinas PUPR Pekanbaru, sebagai supervisi pembangunan Pasar Bawah yang akan mendampingi secara teknis di lapangan.

Pemko Pekanbaru juga menggandeng BWSS III Sumatra, untuk membantu dalam upaya antisipasi banjir di kawasan tersebut. Nantinya pihak BWSS bisa mengatur pintu air yang ada di sana supaya tidak terjadi banjir.

Baca Juga  >

Ditambahkan Plh Kepala Disperindag Pekanbaru, Hendra bahwa dari paparan PT AAS mereka tidak mengalami kendala untuk melakukan percepatan.

“Mereka pasca lebaran ini akan genjot pekerjaan pembangunan, untuk mengejar ketertinggalan yang kemarin,” tambahnya.

Ia menilai, sudah terlihat progres yang signifikan dalam tahap revitalisasi saat ini. Apalagi pengelola sudah memesan lift dan eskalator untuk bangunan tersebut.

“Sambil berjalan revitalisasi bangunan, eskalator dan lift sudah di pesan dan diperkirakan bulan Juli sudah sampai. InsyaAllah bisa dicapai sesuai dengan target,” pungkasnya.***

Penulis: MCP, Editor: Alseptri Ady

gambar