Banjir di Mentulik Surut, Warga Sudah Beraktivitas Seperti Biasa

Kondisi Desa Mentulik saat ini. Tak lagi banjir dan masyarakat sudah beraktivitas seperti biasa.

PEKANBARU, AmiraRiau.com– Setelah tergenang dan harus tinggal di loteng rumah selama lebih kurang 12 hari, banjir Desa Mentulik, Kecamatan Kampar Kiri Hilir, Kampar, sudah surut total dan masyarakat sudah melakukan aktivitas seperti biasa.

“Alhamdulillah. Banjir sudah surut total. Tak ada lagi banjir di rumah ataupun di jalan dalam kapung,” ujar Siska, Warga Mentulik, Kamis (23/1/2025).

Dikatakan, banjir sudah mulai surut sejak Rabu (22/1/2025. Hal ini tentu saja disambut baik oleh seluruh warga Mentulik dan mudah-mudahan tidak akan ada lagi luapan sungai.

Baca Juga:

Banjir di Mentulik Sudah Seminggu: Air Kini Sepinggang, Warga Terpaksa Tinggal di Loteng

Desa Mentulik, merupakan salah satu kawasan yang terdampak banjir lumayan parah. Ketinggian air bahkan pernah mencapai sepinggang orang dewasa yang membuat masyarakat harus tinggal di loteng rumah.

Menurut informasi, Desa Mentulik juga sempat tak bisa dijangkau melalui jalan darat setelah jalan akses ke desa juga tergenang air yang mencapai 1 meter.

“Kami tak ada tempat untuk mengungsi, jadi terpaksa tinggal di loteng rumah dengan mendirikan tempat untuk bertahan. Ketinggian air saat ini sudah sepinggang orang dewasa, tapi kondisinya naik turun,” tutur Siska, Senin (20/1/2025).

Tak ada yang bisa dilakukan selain bertahan di rumah. Katanya, mau keluar dari desa juga tidak bisa karena jalanan terendam banjir cukup tinggi dan tak bisa dilewati.***

Editor: Isman

gambar